Hallo sahabat Otomotif, buat kamu yang sedang mencari mobil khusus untuk wanita. Pada kali ini Otomotify akan memberikan beberapa rekomendasi khusus buat sobat mengenai mobil yang cocok untuk wanita pendek.
Ada banyak pilihan mobil yang cocok untuk wanita pendek. Terdapat beberapa produsen mobil kenamaan menawarkan desain yang lebih mudah digunakan untuk pengendara yang bertubuh pendek atau mungil.
Umumnya, mobil yang cocok untuk orang pendek mempunyai desain mini, seperti jenis hatchback atau city car, dan sedan. Karena jarak antara kaki dan pedal yang tak terlalu jauh, sehingga menjadi mudah dan nyaman dijangkau.
Dengan rekomendasi mobil-mobil berikut ini sobat tidak perlu melakukan modifikasi khusus agar nyaman digunakan. Lalu apa saja rekomendasi merk mobil untuk wanita bertubuh mungil?
Honda Jazz
Honda Jazz adalah salah satu produk keluaran Honda yang paling banyak digemari oleh konsumen, utamanya wanita bertubuh mungil. Di Selandia Baru, Honda Jazz mendapatkan gelar sebagai mobil favorit kaum wanita oleh majalah Women’s World.
Hal tersebut tentu tak lepas dari kenyamanan dan konsumsi bahan bakarnya yang irit, sehingga banyak pelanggan yang melirik setiap generasi dari Honda Jazz.
Honda Jazz menjadi jenis mobil hatchback yang punya jarak antara kaki ke pedal tidak terlalu jauh, sehingga memudahkan wanita berpostur pendek untuk mengendarai mobil populer yang satu ini.
Baca juga : 4 Rekomendasi Mobil Hatback Paling Irit di Indonesia
Toyota New Yaris
Toyota New Yaris sudah beredar di Tanah Air sejak tahun 2006, sekaligus jadi referensi mobil hatchback andalan Toyota yang punya banyak penggemar. Tak heran, jika Toyota Yaris menjadi salah satu mobil matic terbaik untuk wanita di Indonesia.
Meski bodi mobil tergolong kecil, ada banyak laci yang terdapat pada kabin Toyota Yaris – sehingga memungkinkan wanita untuk mengakomodir segala kebutuhannya sehari-hari.
Baca juga : Daftar 5 Mobil Sport Murah dibawah 100 Juta
Daihatsu Ayla dan Toyota Agya
Daihatsu Ayla dan Toyota Agya sama-sama didesain untuk mobil keluarga kecil, dan juga wanita dengan tubuh mungil. Kedua mobil ini mempunyai beberapa kelebihan yang disenangi para wanita.
Tak hanya desainnya yang sederhana namun elegan, mobil Ayla dan Agya juga sangat irit bensin. Menariknya, harga jual kedua city car ini sangat murah, hanya berkisar mulai Rp98 jutaan saja.
Baca juga : 5 Mobil Termahal di Dunia, ada yang sampai 1 Milliar
Honda Brio RS
Selain Jazz, produk besutan Honda lainnya yang laris di pasar Tanah Air adalah Honda Brio. Sama-sama berjenis mobil hatchback, Honda Jazz dan Honda Brio RS mudah dikemudikan oleh wanita pemilik tubuh pendek.
Produsen menghadirkan Honda Brio RS dalam dua jenis transmisi, yakni automatic dan manual. Karena mudah dikemudikan, menjadikan Brio RS sebagai mobil matic yang cocok untuk wanita pendek. Pengendara juga dibuat nyaman saat melewati jalan rusak atau berlubang karena adanya fitur suspensi terbaru.
Jadi, dengan beberapa rekomendasi mobil-mobil diatas sobat tak perlu ragu lagi bagi wanita bertubuh mungil sekarang sudah dimudahkan dengan banyaknya pilihan mobil yang cocok untuk wanita pendek. Anda bisa memilih beberapa merek mobil di atas sesuai keinginan dan bujet yang sudah dipersiapkan.
Tags :
- mobil yang cocok untuk orang pendek
- mobil matic yang cocok untuk wanita pendek
- mobil matic terbaik untuk wanita